Selasa, 16 April 2024
Vika Widiastuti | Aditya Prasanda : Senin, 04 Februari 2019 | 07:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Tanaman semanggi mudah kita temukan di kawasan rawa dan sungai.

Di Surabaya, Jawa Timur, tanaman hijau yang termasuk dalam keluarga paku-pakuan ini dimanfaatkan sebagai bahan makanan. Warga setempat menyebutnya sebagai pecel semanggi.

Berbeda dengan pecel biasanya, pecel semanggi yang kerap disajikan bersama tauge ini diolah menggunakan bumbu khusus yang terbuat dari ketela rambat, kacang tanah, petis dan gula merah.

Konon campuran ketela rambat membuat pecel semanggi memiliki cita rasa manis nan khas.

Bagi pecinta pedas, kita dapat meminta tambahan sambal demi memperoleh rasa yang lebih menggigit.

(Wikimedia Okissifire)

Tak hanya dijajakan dengan bumbu yang unik, pecel semanggi juga disantap dengan cara yang berbeda, yakni menggunakan kerupuk puli sebagai pengganti garpu dan sendok.

Kerupuk berbahan dasar beras dengan warna kuningnya nan menggoda tersebut, memberikan rasa gurih saat pecel semanggi disantap.

Kelezatan pecel semanggi pun kian sempurna tatkala disajikan menggunakan daun pisang.

Bagi kamu yang penasaran dengan kelezatan kuliner khas Surabaya ini dapat menyambangi beberapa titik di kota pahlawan tersebut, satu di antaranya di sekitar kawasan Masjid Al-Akbar Surabaya.

BACA SELANJUTNYA

Four Points by Sheraton Surabaya Pakuwon Indah Hadirkan Kamar Tematik Anak