Selasa, 16 April 2024
Yasinta Rahmawati | Amertiya Saraswati : Senin, 13 Januari 2020 | 07:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Salah satu fasilitas yang dapat ditemukan saat berkunjung ke restoran cepat saji adalah drive thru. Tak perlu masuk restoran, pengunjung bisa membeli makanan atau minuman yang mereka inginkan tanpa turun dari kendaraan.

Meski demikian, baru-baru ini seorang pria paruh baya yang mengemudikan mobil jenis Myvi berhasil menarik atensi hingga viral.

Bukan drive thru seperti yang kita kenal, pria ini malah benar-benar menabrak dinding depan restoran hingga hancur dan berhenti di area konter.

Melansir dari laman World of Buzz, video pria tua yang mengemudikan mobil hingga menabrak restoran ini pertama diunggah di akun Facebook We are Malaysians.

Diketahui, insiden tersebut terjadi di sebuah restoran kecil di area Setapak, Kuala Lumpur. Restoran yang dimaksud bernama The Taste.

Definisi Drive Thru Sesungguhnya, Mobil Tabrak Restoran Ini Viral (facebook.com/ We are Malaysians)

Dalam video tersebut, terlihat jika beberapa warga lokal berkerumun di sekitar restoran.

Sementara, pintu kaca depan restoran terlihat sudah hancur. Kursi-kursi dan meja yang ada pun tampak berantakan.

Sejak dibagikan, video tersebut sudah ditonton 15 ribu kali. Meski demikian, warganet tampak ramai-ramai mengungkapkan rasa kasihan mereka pada pria tua yang mengemudikan mobil tersebut.

"Aku yakin dia tidak melakukannya dengan sengaja. Jika dia sengaja, kenapa tidak membakar restorannya saja sekalian?"

"Aku kasihan pada pria tua itu. Tentunya dia sangat ketakutan," tambah yang lain.

Saat video tersebut diambil, dilaporkan tidak ada pengunjung maupun warga yang terluka akibat insiden tersebut.

Namun, berapa jumlah kerugian yang diderita oleh restoran tersebut sama sekali tak diketahui.

BACA SELANJUTNYA

Restoran Braga Permai, Menyusuri Jejak Kuliner dan Sejarah di Jantung Bandung