Sabtu, 20 April 2024
Silfa Humairah : Rabu, 15 April 2020 | 14:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Indonesia kaya akan kuliner. Sebagian besar masyarakat Indonesia, terlebih yang berasal dari Jawa, pasti sudah tidak asing lagi dengan serabi.

Jajanan tradisional yang berupa kue berbentuk bundar dengan perpaduan kuah santan dan gula merah ini memang sudah kelewat akrab di lidah kita.

Bahkan, bukan cuma manis, serabi pun mulai disajikan dengan variasi yang lebih kekinian, misalnya dengan topping keju, sosis, atau mayones sehingga rasanya menjadi gurih.

Serabi (Wikipedia)

Namun, berbeda dengan serabi yang sudah dikenal di berbagai daerah, hal yang sama tidak terjadi pada laklak.

Padahal, makanan tradisional khas Bali ini bisa dibilang kembaran serabi, lho! Bedanya, ukuran laklak sedikit lebih kecil dan warnanya cenderung hijau muda.

Yup, buat kamu yang belum tahu, ayo kenalan dulu dengan laklak yang kerap digunakan sebagai menu sarapan maupun dimakan sebagai jajanan di Bali sana.

Laklak, Jajanan Khas Bali (instagram.com/giooraay)

Terbuat dari tepung beras yang dilarutkan dengan air, laklak biasanya juga diberi pewarna alami dari daun suji.

Proses pembuatannya pun unik, yaitu dengan menggunakan cetakan tanah liat yang dipanaskan di atas kayu bakar.

Buat kamu yang pernah lihat cetakan untuk takoyaki, cetakan untuk laklak ini kurang lebih bentuknya mirip seperti itu.

Laklak, Jajanan Khas Bali (instagram.com/lieyonathan)

Setelah matang, laklak akan disajikan hangat dengan taburan kelapa parut dan gula merah yang dicairkan.

Bisa dibayangkan bagaimana perpaduan manisnya gula jawa dan gurihnya kelapa, ditambah dengan aroma serta cita rasa yang khas karena proses pembuatan laklak yang menggunakan kayu bakar.

Selain sebagai menu sarapan, laklak ini juga kerap dibuat saat ada pesta atau perayaan adat di Bali.

Berikut resepnya dirangkum Guideku.com dari Cookpad dari Dapua Uni Heni.

250 gr tepung beras
200 ml air panas
300 ml santan panas(1/2 butir kelapa)
1 sendok teh ragi intan
1 sendok teh garam
Secukupnya pasta pandan
Saus gula merah
200 gram gula merah
150 ml air
1 helai pandan

Bahan taburan 

75 gr kelapa parut
Secukupnya garam
1 helai pandan

Langkah membuat:

1. Letakan tepung beras dalam wadah lalu tuang air panas sedikit demi sedikit sambil diaduk rata.

2. Panaskan santan sambil diaduk agar santan tidak pecah lalu tuang sedikit demi sedikit ke adonan tadi sambil diaduk hingga licin(hentikan penambahan santan bila di rasakan sudah cukup) Lalu tambahkan ragi dan garam aduk hingga tercampur rata lalu tutup dengan tutup panci dan diamkan 1/2 jam.

3. Sambil menunggu adonan mengembang. Kita buat saus gulanya. Rebus semua bahan saus hingga mendidih.

4. Dalam wadah aduk kelapa parut dengan garam beri daun pandan lalu kukus selama 10 menit.

5. Setelah adonan mengembang. Panaskan wajan lalu oles tipis dengan minyak sayur(hanya olesan pertama aja agar tidak lengket) lalu tuang 1 sendok sayur adonan kemudian kecilkan api biarkan hingga pori+porinya ke luar banyak lalu tutup agar cepat matang. NB:setiap kali mau memasukan adonan besarkan kembali api lalu kecilkan kembali api agar kue tidak cepat gosong

6. Lakukan hingga adonan habis.Tata jaje laklak dalam piring lalu taburi dengan kelapa parut & siram dengan saus gula merah

Gimana? Tertarik untuk mencicipi laklak saat pergi ke Bali nanti?

BACA SELANJUTNYA

Resep Kue Kastengel Lezat ala Rumahan: Gampang Dibikin untuk Idul Fitri!