Kamis, 28 Maret 2024
Silfa Humairah | Arendya Nariswari : Sabtu, 16 Mei 2020 | 12:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Warganet Ini Makan Ayam Pakai Kue Nastar, Setara 1 Porsi Nasi Putih?

Nastar menjadi salah satu kue kering yang cukup digemari oleh masyarakat Indonesia. Terbuat dari tepung terigu dan telur, nastar ini memiliki ciri khas dengan isian nanas di dalamnya.

Kerap disajikan saat Hari Raya Idul Fitri tiba, rupanya kue kering berukuran kecil ini diklaim memiliki kalori yang hampir sama dengan seporsi nasi putih lho.

Kabarnya, semakin banyak penggunaan mentega, kuning telur dan tepung, semakin besar kalori yang dihasilkan. Pakar gizi kenamaan Dr Rita Ramayulis, DCN, M.Kes bahkan menyebutkan bahwa satu toples nastar isi 40 buah bisa mengandung 7.848 kilokalori.

"Jika resepnya seperti itu makan 1 buahnya saja sudah mengandung 196 kkal, sedangan nasi putih saja kalorinya 175 kkal," sebut Rita kepada Suara.com.

Mendengar hal ini, rupanya ada salah seorang warganet yang mencoba mengunggah potret nyeleneh.

Diklaim Setara 1 Porsi Nasi Putih, Warganet Ini Makan Ayam Pakai Kue Nastar. (Twitter/@duniavvi)

Karena diklaim kalorinya setara nasi putih, pengguna Twitter @duniavvi ini mencoba menyantap 3 butir nastar lengkap dengan lauk pauk ayam dan sayuran.

Tentu saja, potret pengguna Twitter makan ayam pakai nastar ini mendadak viral dan mendapatkan berbagai komentar bernada candaan dari para warganet.

"Wow gue kemarin makan setoples nastar sama dengan makan sekarung beras dong," sebut salah seorang warganet.

"HAHAHA, terserah deh," imbuh warganet lainnya.

"Kok gue kesel banget ya liatnya wkwkw," timpal warganet lain.

Hingga artikel ini ditulis, cuitan sekaligus foto warganet makan ayam pakai nastar tersebut telah viral dan mendapatkan 4 ribu retweet serta 9 ribu likes.

BACA SELANJUTNYA

Lagi Tren! Ini Dia Cara Buat Cheese Cake Burnt Cake Anti Gagal!