Rabu, 24 April 2024
Arendya Nariswari | Hiromi Kyuna : Kamis, 06 Mei 2021 | 12:22 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Konten kreator TikTok, Sisca Kohl, mengejutkan publik dengan eksperimen es krim yang ia buat. Kali ini, Sisca Kohl membuat es krim salmon.

Hal tersebut ia bagikan melalui akun TikTok @siscakohl. Ikan salmon merupakan salah satu hewan laut dengan harga yang tergolong mahal. 

Selain mahal, es krim salmon tergolong cukup ekstrim dan di luar dugaan. Meski demikian, hal ini tak menghambat Sisca untuk membuat es krim salmon.

Bukan sembarangan, Sisca dan adiknya menggunakan salmon Norwegian yang sangat mereka sukai. Es krim salmon itu disebutkan bukan untuk dimakan tetapi untuk digunakan ke wajah.

Hal ini lantaran Salmon memiliki banyak manfaat yang bagus untuk kulit.

Es krim salmon (TikTok @siscakohl)

Pertama, Sisca dan adiknya mencampur bubuk es krim dengan air. Ia juga memblender daging salmon dengan air hingga halus.

Salmon yang sudah halus tersebut, kemudian di saring di atas campuran bubuk es krim. Ia menekan-nekan daging salmon yang sudah halus itu untuk mendapatkan ekstraknya.

Setelah semua sari keluar, Sisca mengaduk adonan hingga rata. Selanjutnya, ia meletakkan di dalam mesin es krim dan menunggunya selama 25 menit.

Setelah menunggu es krim tersebut pun siap. Sisca membuat es krim di dalam gelas kaca.

Namun, es krim salmon yang telah ia buat tak jadi dipakai ke wajah. Pasalnya, Sisca memilih untuk menggunakan skincare lokal yang sudah mengandung DNA salmon.

Video ini pun jadi viral. Ribuan komentar memenuhi unggahan ini.

"Kalo lu kebanyakan duit, kasih gue aja nggak apa-apa kok. Gue ikhlas, demi apapun nggak apa-apa," komentar seorang warganet.

Warganet lainnya juga turut berkomentar. "Apa nggak eneg dan amis tuh? Ada-ada aja kelakuan orang kaya," ujar warganet ini.

Sementara itu, hanya dalam hitungan jam setelah diunggah, video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 2 juta kali di TikTok.

BACA SELANJUTNYA

Kembali Bikin Heran, Kali Ini Sisca Kohl Buat Es Krim Nasi Kuning