Sabtu, 20 April 2024
Arendya Nariswari | Hiromi Kyuna : Kamis, 03 Juni 2021 | 09:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Memesan makanan via ojek online (ojol) kini sudah jadi hal lumrah bagi banyak orang. Ada baiknya, lebih teliti saat memesan makanan secara daring untuk menghindari hal-hal yang tak diinginkan.

Seorang wanita membagikan pengalaman tak terduga saat memesan bakso via aplikasi ojek online (ojol). Pengalaman ini ia bagikan melalui akun TikTok @calonistrimu970.

Saat itu ia memesan bakso super pedas. Segera setelah pesanan sampai, ia cepat-cepat menyantap bakso tersebut karena sudah merasa lapar.

Awalnya ia tak menyadari ada yang janggal dari bakso tersebut. Namun setelah hampir selesai makan, ia baru menyadari rasa bakso berbeda dari yang biasa ia santap.

Warna bakso yang ia santap lebih pucat dan tak terlihat sedikit pun seratnya. Wanita ini juga mengatakan rasa bakso itu sangat aneh.

Bakso diduga daging babi (TikTok @calonistrimu970)

Ia segera mencari di internet tentang kejanggalan-kejanggalan bakso yang ia santap. Ia sangat terkejut karena kejanggalan yang ia rasakan mengarah ke ciri-ciri bakso babi.

Ia sangat terkejut karena dirinya adalah seorang muslim yang haram memakan daging babi. Padahal bakso tersebut sudah hampir habis ia lahap.

Wanita ini mengaku menyesal tak mencari tahu dulu sebelum makan. Ia meminta hal ini dijadikan pelajaran untuk warganet yang menonton.

Video ini pun menarik banyak perhatian warganet. Ratusan komentar memenuhi unggahan ini.

"Kalo nggak sengaja katanya nggak apa-apa kak. Jadiin pelajaran buat nggak beli di tempat itu lagi," komentar seorang warganet.

Warganet lain ikut berkomentar. "Eh tapi harga babi lebih mahal dari sapi dan ayam, lho. Apa mbaknya nggak baca keterangan kalo itu ada babinya?" Ujar warganet ini.

"Dulu pernah hampir masuk warung nasi goreng babi. Untungnya pacar sempet ngelihat spanduknya ada tulisan babinya. Selamat deh," Cerita warganet lainnya berbagi pengalaman.

Sementara itu, hingga Kamis (27/5/2021), video warganet diduga tak sengaja makan bakso babi ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.

BACA SELANJUTNYA

4 Tempat Makan Enak di Bandung, Dijamin Gak Bikin Kantong Menjerit