Jum'at, 26 April 2024
Dinar Surya Oktarini | Aditya Prasanda : Senin, 10 September 2018 | 09:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Changi Airport Singapura kembali menyabet predikat bandara terbaik di Asia dalam ajang penghargaan tahunan World Travel Awards.

Sejak tahun 2006, Changi Airport kukuh jadi juara bertahan tak terkalahkan kategori Asia’s Leading Airport 2018 tersebut.

Dengan ragam fasilitas bandara bintang lima yang dapat kita nikmati di Changi Airport, tak heran bandara empat terminal ini jadi juara bertahan selama 12 tahun.

Changi Airport Singapura (Trip Savvy)

Di Changi Airport, kita bahkan dapat menikmati pelayanan spa, melepas penat di kolam renang ber-jacuzzi, mencuci mata di taman bunga matahari, hingga menyimak lanskap menakjubkan sculptural tree garden.

Selain itu kita juga dapat menonton beragam film terkini di bioskop, beristirahat di hotel transit, lounge berbayar dan menikmati beragam fasilitas kelas atas lainnya di Changi Airport.

Tak hanya Changi Airpoirt, 7 bandara lain di Asia juga masuk dalam nominasi Asia’s Leading Airport 2018 lho. Siapa saja?

1. Beijing Capital International Airport, China

2. Guangzhou Baiyun International Airport, China

3. Hong Kong International Airport China

4. Incheon Airport, Korea Selatan

5. Kuala Lumpur International Airport, Malaysia

6. Narita International Airport, Tokyo, Jepang

7. New Delhi Indiria Gandhi International Airport, India

BACA SELANJUTNYA

Changi Airport Singapura Borong 4 Gelar di World Airport Awards 2019