Sabtu, 20 April 2024
Dany Garjito : Jum'at, 21 September 2018 | 20:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Video gadis buta warna melihat senja pertama kali viral di media sosial seperti Facebook, Twitter dan Instagram. Dikutip dari Suara.com, gadis bernama Harlee Belle yang berasal dari Amarillo, Texas, Amerika Serikat ini sangat terharu saat melihat sunset yang indah.  

Video viral ini bermula ketika Harlee Belle mendapatkan sebuah kacamata EnChroma dari kekasihnya. Kacamata tersebut dapat membantu penderita buta warna untuk melihat warna dari objek yang dilihat.

Saat Harlee mulai memakai kacamata tersebut, hal yang pertama kali ia lihat adalah suasana senja di Amarillo. Langsung saja, Harlee berteriak sambil memeluk kekasihnya.

''Astaga. Aku akan menangis. Akhirnya aku bisa melihat matahari terbenam,'' kata Harlee penuh haru.

Ia kemudian tak berhenti menangis dan mengucapkan banyak terima kasih kepada kekasihnya.

Video gadis buta warna melihat senja pertama kali ini mendapat banyak tanggapan dari warganet.

BACA JUGA: Villa Arusha, Rekomendasi Villa Instagramable di Sudut Jogja

Perempuan ini akhirnya bisa melihat matahari senja. [Facebook/@uniladmag]

''Aku melihat video ini untuk melihat betapa banyak nikmat yang diberikan ke manusia,'' kata warganet.

''Sangat mengharukan. Bocah itu (kekasihnya. Red) berubah jadi lelaki dewasa karena sikapnya,'' tulis warganet lainnya.

Bagi yang bermata normal jadi sebaiknya lebih bersyukur lagi ya travel lovers!  

SUARA.com/Aditya Gema Pratomo

Artikel ini sudah dimuat di SUARA.com dengan judul: Bisa Melihat Warna Senja, Reaksi Perempuan Ini Bikin Haru

BACA SELANJUTNYA

Cemilan Viral Khas Garut, Ini Resep Cipak Koceak yang Dijamin Bikin Ketagihan, Pedasnya Bikin Nangis