Jum'at, 19 April 2024
Dany Garjito | Arendya Nariswari : Kamis, 01 November 2018 | 11:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Traveling mengunjungi berbagai destinasi wisata dunia, tak lengkap rasanya jika belum menjelajah dengan berjalan kaki.

Dengan berjalan kaki, kita dapat melihat dan merasakan suasana panorama alam lebih dekat.

Tapi sejumlah titik perkotaan yang padat, traveling sambil berjala kaki mungkin cukup sulit dilakukan oleh beberapa orang.

Eits, nggak perlu khawatir genks! Ternyata sejumlah negara ini memiliki kota ramah pejalan kaki yang wajib kamu kunjungi lho.

Penasaran kan kota ramah pejalan kaki ini ada di mana aja? Yuk, intip 5 kota ramah pejalan kaki yang telah dirangkum Guideku.com dari berbagai sumber, Rabu (31/10/18) berikut ini.

1. Singapura

Singapura, negara ramah pejalan kaki. (Pixabay)

Singapura terkenal dengan trotoarnya yang nyaman untuk pejalan kaki.

Selain bersih dan nyaman, kalian juga bisa menikmati windows shopping sepanjang berjalan di Singapura nih, travelers.

Sejumlah wisata yang bisa kamu nikmati sambil berjalan kaki di antaranya ada Marina Bay dan Gardens by the Bay.

2. Quebec di Kanada

Quebec, kota ramah pejalan kaki di Kanada. (Pixabay)

Tak hanya pemandangan pusat kotanya saja yang menakjubkan, di sini kamu bisa mampir ke kafe bergaya fancy ketika berjalan kaki.

Salah satu spot berjalan kaki favorit wisatawan yaitu Rue Saint Louis.

3. Hoi An di Vietnam

Hoi An, kota ramah pejalan kaki di Vietnam. (Pixabay)

Hoi An merupakan spot berjalan kaki favorit turis yang juga merupakan Situs Warisan Dunia UNESCO.

Dulunya lokasi ini merupajan pelabuhan berdagang Vietnam nih, travelers.

Sambil jalan kaki, di sepanjang jalan Hoi An ini kamu juga dapat menemukan sejumlah restoran yang menyajikan kuliner Vietnam nan lezat.

4. Venesia di Italia

Venesia, kota ramah pejalan kaki di Italia. (Pixabay)

Memiliki spot untuk pejalan kaki, panorama di sekitar Venesia ini juga punya banyak spot Instagramable favorit wisatawan.

Bosan berjalan kaki, kalian juga bisa nih menjajal naik perahu ke wilayah Burano.

5. Sydney di Australia

Sydney, kota ramah pejalan kaki di Australia. (Pixabay)

Rugi banget kalau kalian nggak menikmati Sydney sambil berjalan kaki.

Saran Guideku.com, untuk kalian yang hobi berjalan kaki, kamu bisa coba untuk datang ke Sydney Harbour Bridge.

Nggak cuma punya pemadangan menakjubkan, di wilayah ini kamu dapat menemukan dengan mudah Sydney Opera House dan gedung kesenian yang jadi ikon negara Australia.

Nah, itu tadi 5 kota ramah pejalan kaki versi Guideku.com. Apakah kalian tertarik untuk berkunjung ke salah satu kota ini?

BACA SELANJUTNYA

Rekomendasi Tempat Wisata Alam di Bogor, Cocok untuk Libur Tahun Baru 2024