Selasa, 23 April 2024
Galih Priatmojo | Amertiya Saraswati : Jum'at, 08 Februari 2019 | 16:15 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Seberapa sering kita mendengar berita tentang kecelakaan akibat selfie di tempat wisata?

Mengambil selfie di tempat wisata memang sudah terasa seperti kewajiban bagi travelers zaman sekarang.

Namun, jika tidak berhati-hati, sesi selfie terkadang dapat berujung pada kecelakaan. Parahnya, nyawa pun bisa melayang jika selfie dilakukan di tempat-tempat ekstrem.

Nah, seperti dikutip dari laman Lonely Planet, fenomena selfie yang membawa korban ini ternyata menjadi perhatian pemerintah Irlandia.

Irlandia sendiri memang terkenal punya destinasi wisata dan spot selfie yang populer di sepanjang tebing pesisir yang ada.

Salah Satu Tebing Spot Selfie di Irlandia (Pixabay/weareaway)

Untuk mengatasi jatuhnya korban jiwa akibat selfie, Jim Daly selaku Menteri Kesehatan Jiwa dan Lansia di Irlandia pun mengajukan usul untuk membuat kursi selfie.

Menurutnya, kursi selfie yang dipasang di tempat-tempat wisata ekstrem seperti tebing dapat mengurangi dan mencegah terjadinya kecelakaan saat selfie.

Selain itu, Jim Daly pun menyatakan bahwa kursi selfie harus dipasang di tempat yang memungkinkan turis untuk mengambil foto terbaik mereka.

Hal ini dikarenakan turis biasanya tidak tahu mana tempat yang tepat dan aman untuk digunakan mengambil selfie dengan latar belakang panorama alam.

Menurutmu, ide kursi selfie ini harus diterapkan di Indonesia juga nggak nih?

BACA SELANJUTNYA

Unggah Foto Sebelum dan Sesudah Diet di Hotel, Kisah Wanita Ini Viral