Sabtu, 20 April 2024
Silfa Humairah : Minggu, 15 Maret 2020 | 12:32 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Naik gunung butuh perjuangan, tapi untuk anak muda hal itu menjadi tantangan sendiri lho dan berkeinginan menaklukkan gunung.

Namun bukan hanya soal keinginan, tidak sedikit orang yang batal mendaki karena biaya. Namun tidak bagi pria yang viral karena mendaki dengan jalan kaki dari kotanya. 

Viral di akun instagram @mountainside_id, Seorang pemuda bernama Abu Syamsudin (kelahiran tahun 1991) berasal dari Jepara, Jawa Tengah. Dia rela berjalan kaki dari Jawa tengah kerena ingin mendaki gunung kerinci, Jambi.

Pendaki jalan kaki dan Jawa tengah ke Jambi. (@mountainside_id)

Sudah 9 gunung yang sudah didaki, dan ini yang terakhir ingin mendaki gunung kerinci. 

Saya ketemu pemuda ini di desa jelatang, kecamatan Pamenang, Kabupaten Merangin, Provinsi Jambi. Saya Saluttt dengan pemuda ini.

Bismillah, semoga selalu dalam lindunganNya. Aamiin. Sumber fb : Yarti Gun Slwase

Ribuan komentar pun menghampiri kolom tersebut. Banyak netizen nyinyir yang malah memberi sugesti agar ia mengganti hobi rebahan.

Pengalamannya kalo ga punya duit mending rebahan aja di rumah.

Nekat bet sih mas, enak rebahan juga. 

Tapi ada juga yang menyemangati dan memberi dukungan agar pendakiannya berhasil.

Terlalu nekat, tapi salut kamu bukan salah satu dari generasi rebahan yang hobinya cuman nyinyirin orang.

Wuih hebat mas nya, smngt terus mas sehat selalu.

Luar biasa tetep semangat sehat trs bang. Semua memang perlu perjuangan untuk apa yg kita impikan.

Mas rebahan dikasur lebih nikmat. Coba deh nanti juga ketagihan.

Bagaimana kalau travelers, hal nekat dan menantang apa yang sudah travelers lakukan saat liburan?

BACA SELANJUTNYA

Menjelajahi Laut di Spot Diving Terbaik Dunia, Perhatikan Keselamatan!