Sabtu, 27 April 2024
Hiromi Kyuna : Kamis, 08 Juli 2021 | 19:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Pandemi Covid-19 hingga kini masih belum berakhir bahkan kasusnya terus meningkat. Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat pun dilakukan untuk menekan angka infeksi Covid-19.

Masyarakat diimbau untuk tak keluar rumah apabila tak terlalu penting. Sejumlah kegiatan usaha juga diharuskan berhenti pukul 8 malam.

Sayangnya, masih ada saja influencer yang membagikan momen liburannya kala PPKM tengah berlangsung. Hal ini membuat banyak orang geram.

Kemarahan dari warganet terlihat jelas dalam salah satu unggahan akun Twitter @tubirfess. Saat itu, seorang influencer diminta untuk membagikan momen liburannya.

Pesan tersebut pun dibalas melalui fitur Instastory. "Iya sayang InsyaAllah ya hehehehehee. Pokoknya kita bakal update liburan dengan prokes (protokol kesehatan) yang berlaku," tulis influencer ini dalam unggahan tersebut.

Influencer liburan di tengah PPKM Darurat (Twitter @tubirfess)

Unggahan ini sontak mengundang reaksi panas dari warganet. Pasalnya, liburan di tengah PPKM Darurat dirasa tidak bijak.

"Aduh kapan ya influencer tuh ngerti, bukan lu doang neng yang mau liburan. Acara penting kayak ke kantor aja baiknya gausah di-post biar nggak trigger orang kalo 'keluar itu gapapa', nakes udah banyak yang tumbang, kanan kiri meninggal, at least ditengah situasi yang udah genting kayak sekarang empatinya mbok ya dipake," tulis pengunggah tangkapan layar Instastory influencer tersebut.

Unggahan ini kemudian direspon oleh warganet lainnya. Tak sedikit orang yang merasa geram tentang konten liburan yang akan dibagikan itu.

"Harusnya kalau udah punya embel-embel influncer tuh lebih hati-hati waktu mau update sesuatu nggak sih? Lihat dampak yang bakal dihasilkan. Soalnya dia kan jatuhnya udah bisa nge-influnce orang-orang," komentar seorang warganet.

Warganet lain ikut berkomentar. "Lo mau liburan ke mana pun terserah, tapi bisa nggak ditahan dulu buat sekarang? Angka kasus covid lagi tinggi tingginya," ujar warganet ini.

"Lama-lama liburan online ini meresahkan memang. Mereka yang seneng, kita yang susah. Mereka bikin konten di YouTube, kita yang nonton sambil ngehalu kapan liburan. Bukan iri tapi miris aja sih," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Sementara itu, hingga Kamis (8/7/2021), cuitan ini sudah disukai sebanyak lebih dari 6 ribu kali di Twitter,

BACA SELANJUTNYA

3 Destinasi Wisata Favorit di Vietnam, Siap Melancong Seru?