Kamis, 02 Mei 2024
Dany Garjito | Arendya Nariswari : Kamis, 09 Mei 2019 | 17:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Beberapa waktu lalu publik dibuat kagum dengan aksi dermawan seorang pilot.

Pasalnya gara-gara pesawat mengalami delay, sang pilot traktir burger seluruh penumpangnya.

Dilansir Guideku.com dari laman Daily Mail, pilot berhati mulia ini bernama Matthew Hoshor.

Pilot ini bekerja untuk maskapai penerbangan Mesa Airlines yang dioperasikan oleh United Airlines di Amerika Serikat.

Sebanyak 70 burger dari restoran Fat Guy's Burger Bar dibagikan Matthew kepada pra penumpang yang naik pesawatnya.

Peristiwa ini terjadi di Bandara Internasional Tulsa, Tulsa Country, Oklahoma, Amerika Serikat.

Momen pilot bagi-bagi burger akibat pesawat delay ini bahkan sempat diabadikan oleh seorang penumpang bernama Sam Walker.

Delay berjam-jam, pilot ini traktir burger seluruh penumpang pesawat. (Twitter/samiwalker)

''Kami delay 2,5 jam sebelum meninggalkan Tulsa, dan kapten kami Matthew memesankan makan siang dari Fat Guys Burger Bar untuk semua penumpang di pesawat. Orang-orang baik itu masih ada!'' tulis Sam Walker.

Pesawat ternyata mengalami keterlambatan selama 5 jam hingga akhirnya bisa berangkat ke Houston.

Meski begitu, para peumpang tidak merasa kesal karena aksi pilot bag-bagi burger akibat delay tersebut.

Pihak United Airlines turut membenarkan aksi mulia pilot Matthew Hoshor.

Mereka bangga bahwa pilotnya benar-benar memperhatikan setiap penumpang pesawat.

Wah, semoga semakin banyak lagi ya pilot-pilot baik seperti Matthew Hoshor yang sangat perhatian kepada penumpang pesawat.

BACA SELANJUTNYA

Sempat Dikira Bayi, Viral Wanita Ini Kepergok Menyusui Kucing di Pesawat