Senin, 29 April 2024
Angga Roni Priambodo | Amertiya Saraswati : Selasa, 25 Februari 2020 | 20:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Apakah Anda merupakan salah satu penggemar restoran cepat saji McDonalds? Jika iya, sosok badut Ronald McDonalds yang merupakan maskot restoran pastinya sudah tak asing lagi.

Meski begitu, badut Ronald McDonalds belakangan makin jarang terlihat. Usut punya usut, sosok badut berbaju kuning, merah, dan putih tersebut sudah dipensiunkan.

Dirangkum dari laman CBR, sosok Ronald McDonald pertama dibuat di awal tahun 1960-an dalam rangka mempromosikan burger dari gerai tersebut.

Bahkan, Ronald pernah dibuatkan serial komik sendiri hingga tampil di iklan televisi. Pada tahun 1980-1990, Ronald McDonalds pun menjadi sosok ikonik yang dikenal dunia.

Sayangnya, proyek promosi McDonaldland yang menyasar anak-anak berakhir di tahun 2003. Sebagai gantinya, McDonalds mulai mengadopsi slogan "I'm lovin' it" yang ditujukan ke konsumen dewasa.

McDonalds (Pexels/Mikechie Esparagoza)

Saat itu, sosok si maskot McDonalds mungkin memang masih bisa bertahan. Namun, seiring berjalannya waktu, citra badut pun berubah menjadi buruk.

Jika di masa lalu badut dianggap identik dengan karnaval dan sirkus, kini badut malah menjadi tokoh utama dalam film horor.

Selain itu, ada pula sosok Pennywise hingga Joker yang memakai kostum badut dan identik dengan hal-hal kriminal.

Karena alasan inilah, McDonalds pun akhirnya terpaksa membuat pensiun maskot mereka. Pasalnya, dikhawatirkan jika anak-anak malah akan merasa takut berkunjung.

Alasan lainnya, McDonalds sempat dianggap sebagai salah satu penyebab tingginya tingkat obesitas pada anak-anak di awal 2010-an. Karena alasan inilah, Ronald McDonalds pun dibiarkan pensiun agar tidak mengundang kontroversi.

Tentu saja, ada kemungkinan jika maskot ikonik McDonalds ini akan kembali di masa depan. Namun, untuk sekarang, sosok badut satu ini tidak akan terlihat di restoran McDonalds lagi.

BACA SELANJUTNYA

Teriak Kencang Bisa Dapat Es Krim Gratis, Kampanye Restoran Cepat Saji Ini Bikin Penasaran