Rabu, 01 Mei 2024
Dany Garjito | Amertiya Saraswati : Selasa, 12 November 2019 | 09:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Sebagai destinasi wisata, nama Magetan mungkin masih belum terlalu dikenal. Namun, Magetan diam-diam juga punya kawasan wisata kekinian yang cocok dipakai liburan bersama pasangan maupun keluarga.

Destinasi tersebut adalah Taman Genilangit. Letaknya di Desa Genilangit, Kecamatan Poncol, Kabupaten Magetan, Jawa Timur.

Taman Genilangit adalah kawasan wisata seluas 13 hektar yang terletak di kaki Gunung Lawu. Letaknya tak jauh dari Telaga Sarangan, ikon Magetan yang sudah lebih dulu dikenal.

Di sini, wisatawan bisa menikmati udara sejuk pegunungan sekaligus menikmati panorama alam yang masih asri.

Taman ini mulai dikenal wisatawan berkat spot-spot fotonya yang instagenic. Tak hanya itu, Taman Genilangit juga menyajikan spot foto seperti ayunan di ujung tebing hingga sepeda layang.

Taman Wisata Genilangit (instagram.com/andhy_gedhek09)

Selain spot foto yang tak kalah dengan destinasi wisata kekinian lainnya, Taman Genilangit juga memiliki wahana seru lain.

Sebagai contoh, taman ini dilengkapi dengan Tree House, ATV, juga flying fox. Sementara untuk anak-anak, ada juga taman bermain khusus anak.

Taman Wisata Genilangit (instagram.com/avikaa15)

Puas bermain dan berfoto, wisatawan juga bisa bersantai di sini. Pasalnya, kawasan wisata yang mampu memuat 1.000 orang ini juga dilengkapi gazebo dan spot bersantai lainnya.

Untuk masuk ke taman ini, wisatawan juga cukup membayar Rp 5.000 saja. Sementara, tiket parkir kendaraan akan dikenai biaya setara.

Nah, tertarik liburan ke Magetan?

BACA SELANJUTNYA

Mato Kopi, Cafe Murah Meriah Bikin Para Pecandu Betah