Senin, 29 April 2024
Dinar Surya Oktarini | Aditya Prasanda : Senin, 15 Oktober 2018 | 20:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Bertolak 25 kilometer dari kota Kediri, Jawa Timur, tepatnya di Dusun Besuki, Desa Jugo, Kecamatan Mojo, Air Terjun Irenggolo menjulang dengan relief bebatuannya yang menawan.

Air terjun ini merupakan salah satu objek wisata di Gunung Wilis, Tulungagung.

Menuju Air Terjun Irenggolo, membutuhkan waktu sekitar satu jam, melewati jalan berkelok yang licin, basah dan kadang ditutupi kabut.

Dalam perjalanan, kita akan disambut sahut burung berkicau riang, menari dari dahan satu ke dahan lainnya di antara rimbunnya pepohonan hijau di kawasan Irenggolo.

Adem ya

Air Terjun Irenggolo (Instagram Khakim Sr)

Instagramable pastinya

Air Terjun Irenggolo (Instagram Intanmhrn)

Air Terjun Irenggolo sendiri menjulang di ketinggian 80 meter, dengan tingkat kemiringan sekitar 40 hingga 45 derajat, membuat air terjun ini tampak begitu landai.

Bebatuannya yang unik menyerupai anak tangga.

Saat bulan Suro, kegiatan ritual dilangsungkan di air terjun ini, prosesi adat Sesaji Tirto Husodo pun dilaksanakan masyarakat Pegunungan Wilis.

Meski penampakan lanskap alamnya menawan, tercatat beberapa fasilitas, seperti kamar mandi, kolam renang dan wahana bermain di sekitar air terjun kurang terawat.

BACA SELANJUTNYA

Presiden Jokowi Disuguhi Durian Ripto, Bilang Begini Usai Gigitan Pertama