Rabu, 01 Mei 2024
Dany Garjito : Sabtu, 25 Januari 2020 | 13:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Aktris cantik Olivia Jensen kulit mulusnya terbakar oleh sengatan matahari ketika syuting film "Temen Kondangan" di kawasan Ciwidey, Bandung, Jawa Barat.

Perempuan 26 tahun ini mengatakan, sebelum berangkat ke Ciwidey ia menduga cuaca di pegunungan akan dingin.

Lantaran Olivia Jensen sudah pernah berkunjung sekali, sehingga tak membawa persiapan khusus.

"Kebetulan kalau ke Ciwidey enggak ada persiapan sih, sudah pernah ke sana sebelumnya, syuting. Paling cuman bawa selimut atau baju-baju yang tebel, karena kan gua enggak kuat dingin," kata Olivia Jensen saat ditemui di CGV Grand Indonesia, Jakarta Selatan, Jumat (24/1/2020) malam, seperti dikutip dari Suara.com.

Namun setibanya di pegunungan Ciwidey, cuaca matahari justru terik hingga membakar kulitnya. Sangking merahnya, kulit Olivia Jensen terlihat jelas tengah terbakar saat dirinya berbaju pengantin di film "Temen Kondangan".

"Tapi itu dia salahnya juga, karena di sana mikirnya dingin, enggak persiapan bawa sunblock, yang ada di sana panasnya bukan main, bukan dingin lagi. Sampai kebakar, itu kebakarnya parah banget," ungkapnya.

Padahal, kata Olivia Jensen, sengatan matahari di daerah pantai tidak pernah membakar kulitnya separah ini. Ia pun tak menyangka saat berada di pegunungan kulitnya justru terbakar hingga memerah.

"Enggak nyangka, enggak expect, di gunung bakalan kebakar separah itu. Kalau di Bali, enggak kebakar separah itu, itu kan di gunung bo. Parah banget kayak kepiting rebus," terangnya.

"Di mana pun syutingnya semua harus persiapan sih segala macam, harus dipersiapkan. Karena hal yang tidak terduga itu bisa terjadi," pungkasnya.

SUARA.com/Evi Ariska

BACA SELANJUTNYA

Merasakan Sensasi Camping Mewah di Glamping Legok Kondang Ciwidey