Jum'at, 26 April 2024
Dany Garjito | Aditya Prasanda : Jum'at, 15 Februari 2019 | 09:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Berdiri sejak tahun 1970-an, kedai Soto Sadang menjelma kuliner khas Purwakarta, Jawa Barat nan melegenda.

Sajian soto dengan kuah bening dan kuah santan ini merupakan kuliner lezat yang berasal dari daging rebus yang dimasak dalam jangka waktu lama menggunakan api kecil.

Kuahnya yang segar berkelindan bersama kaldu, begitu gurih tatkala disesap.

Bumbunya yang tidak terlalu berat berpadan sempurna dengan irisan lauk dengan cita rasa yang menggoyang lidah.

(Instagram Aditya Dewantoro)

Untuk menikmati seporsi Soto Sadang, sambangilah warung 24 jam yang berada di Jl. Veteran, Jembatan Layang Sadang, Purwakarta ini.

(Instagram Isti Yuli)

Kita hanya perlu merogoh kocek Rp 30 ribu untuk menikmati seporsi sajian legendaris tersebut.

BACA SELANJUTNYA

Chef Renatta Baru Ngeh! Ini Sejarah dan Nama Awal Tahu Sumedang, Camilan Nikmat dari Jawa Barat