Minggu, 28 April 2024
Hakim : Selasa, 14 November 2023 | 10:02 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Bandung sepertinya tidak pernah kehabisan tempat unik untuk sekadar menikmati kopi atau nongkrong bersama teman, kerabat dan pasangan.

Tempat nongkrong di Bandung dengan harga yang relatif terjangkau, sekarang ini bisa kamu banyak ditemui.

Berikut sejumlah tempat nongkrong di Bandung untuk sekadar menikmati kopi dengan santai, yang harganya murah dan tetap nyaman.

1. One Eighty Coffee and Music

Bagi yang ingin data ke One Eighty Coffee and Music, kafe ini mulai dibuka pukul 08.00-22.00 WIB, berlokasi di Jl. Ganesa No. 3, Lb. Siliwangi, Coblong, Kota Bandung.

Menu makanan dan minuman yang ada di kafe ini dibanderol seharga Rp20.000. Selain itu, One Eighty Coffee and Music ini memiliki kolam yang bisa dijadikan spot foto.

2. Kopi Mandja

Nah, bagi kamu yang sedang mencari tempat nongkrong di Bandung instagramable dengan harga terjangkau bisa kunjungi Kopi Mandja.

Satu di antara kopi yang ditawarkan, adalah kopi premium arabika Simalungun. Rata-rata harga menunya mulai dari Rp20.000-an.

Berlokasi di Jl. Dr. Setiabudi No. 191, Gegerkalong, Sukasari, Kota Bandung, yang mulai dibuka pada pukul 07.30-21.00 WIB setiap hari.

3. Anjis Coffee

Jam operasi mulai dari pukul 06.00-22.30 WIB setiap harinya untuk di Bengawan, serta mulai pukul 08.00-22.30 WIB di Cigadung.

Desain bangunan Anjis Coffee ini cukup unik, serta ada area outdoor yang luas dengan banyak tanaman hijau.

Tempat ngopi ini punya dua cabang di Jl. Bengawan No. 34, Cihapit, Kota Bandung, dan Jl. Cigadung Raya Barat No. 8B, Cigadung, Kota Bandung.

Anjis Coffee ini menyediakan banyak pilihan minuman kopi, mulai dari arabika, espresso, manual brew, hingga kopi hitam dengan harga mulai dari Rp20.000-an.

4. Noah's Barn

Kafe ini berada di Jl. Dayang Sumbi No. 2, Lb. Siliwangi, Kecamatan Coblong Kota Bandung. Dibuka mulai pukul 10.00-22.00 WIB setiap harinya.

Tersedia banyak pilihan menu kopi di sini, dengan rata-rata harga mulai dari Rp38.000-an. Noah's Barn merupakan tempat nongkrong instagramable, sebab interior bertema rustic ditambah elemen kayu.

5. Colada Cafe

Colada Cafe ini mulai dibuka sejak pukul 12.00-22.00 WIB. Lokasinya berada di Jl. Purwakarta No. 192, Antapani Kidul, Kecamatan Antapani, Kota Bandung.

Menu makanan Meksiko yang ditawarkan di Colada Cade ini dibanderol mulai dari Rp18.000 saja. Colada Cafe juga bisa menjadi tempat ngopi di Bandung, khususnya bagi yang mencari spot Instagramable.

Pengunjung bisa memilih banyak sudut sebagai latar foto, termasuk rooftop yang bisa menjadi tambahan koleksi foto di media sosial. 

BACA SELANJUTNYA

6 Cara Mudah Mendapatkan Hotel dengan Harga Murah