Minggu, 28 April 2024
Rendy Adrikni Sadikin | Amertiya Saraswati : Jum'at, 14 September 2018 | 09:28 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Kita semua tahu betapa tuanya umur piramida Mesir. Para ahli memperkirakan bahwa situs prasejarah ini sudah berumur sekitar 4.500 tahun dan merupakan awal dari peradaban manusia.

Meski begitu, tahukah kamu kalau Indonesia memiliki sebuah situs megalitikum yang konon lebih tua dari piramida Mesir?

Berbentuk layaknya bukit, Gunung Padang adalah salah satu situs bersejarah yang terletak di Cianjur, Jawa Barat.

Warga setempat menganggapnya sebagai tempat keramat. Lokasi itu juga dianggap sisa-sisa peninggalan Prabu Siliwangi, seorang Raja Sunda yang berusaha membangun istana dalam semalam.

Situs Gunung Padang di Cianjur (instagram.com/abuy_wae)

Meski begitu, situs Gunung Padang ini jelas lebih dari sekadar latar belakang bagi kisah sang Raja Sunda.

Ditemukan tahun 1914, situs ini sempat terlupakan sejenak sebelum akhirnya kembali mendapat perhatian dari para arkeolog pada tahun 1979.

Dengan luas kompleks utama 900 meter persegi dan total area mencapai 3 hektare, Gunung Padang disebut-sebut sebagai punden berundak terbesar di Asia Tenggara.

Di sini, kamu bisa melihat perbukitan hijau yang dihiasi oleh bebatuan berbentuk persegi besar dan tersusun dalam pola tertentu.

Situs Gunung Padang di Cianjur (instagram.com/loyndomsriss)

Sejauh ini, hasil penelitian menunjukkan bahwa situs di Gunung Padang dibuat sekitar 9.000 hingga 20.000 tahun lalu.

Angka ini jelas mengejutkan. Jika kebenarannya terbukti, maka Gunung Padang ini bisa menggeser posisi piramida Mesir sebagai situs sejarah tertua di dunia sekaligus awal dari peradaban.

Tidak hanya itu, Gunung Padang juga memiliki struktur yang kurang lebih serupa dengan Piramida Mesir.

Hal ini mendorong beberapa ahli untuk meyakini bahwa sebenarnya ada sebuah struktur bangunan tersembunyi yang terkubur di bawah lapisan tanah dan rumput.

Situs Gunung Padang di Cianjur (Instagram.com/loyndomsriss)

Sayangnya, hingga sekarang, belum ada yang bisa benar-benar menguak misteri di balik situs Gunung Padang ini.

Meski begitu, jika suatu saat nanti penggalian benar-benar dilakukan, para ahli berpendapat bahwa bangunan yang tersembunyi di situs ini akan berukuran lebih besar dari Candi Borobudur.

Namun, sampai saat itu tiba, kita hanya bisa datang ke sana, menikmati reruntuhan bebatuan yang menghiasi area perbukitan, dan berkhayal soal apa yang tersembunyi di dalamnya.

Tertarik untuk berkunjung ke Gunung Padang di Cianjur ini?

BACA SELANJUTNYA

Setelah 4000 tahun, Sphinx Kedua Ini Akhirnya Menampakkan Diri