Kamis, 02 Mei 2024
Dany Garjito | Amertiya Saraswati : Rabu, 23 Januari 2019 | 18:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Sebuah pesawat Aeroflot Boeing 737 yang terbang dari Surgut, Siberia Barat ke Moscow tiba-tiba saja tertangkap radar tengah berganti arah.

Hal ini pun lekas menimbulkan dugaan adanya kemungkinan aksi pembajakan pesawat atau teroris dalam pesawat.

Pada akhirnya, pesawat itu pun diketahui melakukan pendaratan darurat di Khanty-Mansiysk Airport. Pendaratan berhasil dilakukan dengan selamat.

Diduga, aksi pembajakan ini dilakukan oleh salah seorang penumpang di dalam pesawat.

Aksi Pembajakan Pesawat dari Surgut ke Moscow (twitter.com/YorukIsik)

Dilansir dari laman The Guardian, penumpang yang bertanggung jawab mencoba melakukan aksi pembajakan ini pun akhirnya berhasil ditangkap saat pesawat mendarat di bandara Khanty-Mansiysk.

Usut punya usut, penumpang laki-laki berusia 41 tahun tersebut rupanya tengah mabuk berat dan mengancam bahwa dia punya senjata.

Tak hanya itu, penumpang ini pun mencoba masuk ke dalam kokpit dan menuntut agar tujuan penerbangan diubah.

Meski tidak diketahui pasti apakah penumpang tersebut benar-benar memiliki senjata, pilot pesawat memutuskan untuk berputar balik dan mendarat di bandara terdekat dengan dalih mengisi ulang bahan bakar.

Setibanya di Khanty-Mansiysk Airport, polisi yang berpura-pura menyamar menjadi petugas bandara pun lekas menangkap pria tersebut.

Akibat ulah yang dilakukannya saat mabuk, penumpang pria ini pun terancam hukuman 12 tahun penjara karena telah mencoba melakukan aksi pembajakan pesawat.

BACA SELANJUTNYA

Pesawat Hilang ke Kecelakaan Terencana, Ini 4 Misteri Penerbangan