Selasa, 30 April 2024
Caca Kartiwa : Sabtu, 02 Desember 2023 | 13:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Tahun 2023 menjadi saksi fenomena meningkatnya popularitas destinasi wisata melalui media sosial. Namun, popularitas ini tidak selalu berdampak positif, salah satunya pada objek wisata di Bandung.

Banyak destinasi yang awalnya memikat dan terjaga keasliannya, kini mengalami kerusakan karena antusiasme berlebihan dari para pengunjung.

1. Rumah Abah Jajang
Pada awal tahun, rumah 'surga' milik Pak Jajang di Cianjur, Jawa Barat, viral di platform TikTok karena memiliki halaman luas dengan panorama air terjun Citambur yang memukau dan disebut setara dengan keindahan pedesaan di Swiss.

Popularitas ini membawa banyak orang dan kreator konten untuk mendatangi rumah tersebut untuk berwisata, sekedar selfie, atau membuat konten.

Dampaknya, keindahan halaman rumah Abah Jajang terkikis. Rerumputan yang sebelumnya memikat mata sempat rusak, rata dengan tanah.

2. Masjid Agung Al-Jabbar
Terletak di Kecamatan Gedebage, Bandung, Jawa Barat, Masjid Agung Al-Jabbar menjadi korban dari efek viral. Meskipun diresmikan baru-baru ini, tempat ibadah ini diserbu oleh pengunjung dari berbagai daerah.

Kepadatan pengunjung tidak hanya meninggalkan kenangan, tetapi juga menyisakan permasalahan serius berupa sampah.

Dalam dua bulan setelah peresmian, jumlah sampah yang terkumpul mencapai 98 ton, memaksa pihak masjid melakukan penutupan sementara guna perbaikan.

Insiden ini menjadi pengingat bahwa popularitas tidak selalu berarti dampak positif pada destinasi wisata. Kepadatan pengunjung dapat menyebabkan kerusakan lingkungan dan merugikan keberlanjutan tempat tersebut.

Dalam mengeksplorasi keindahan alam, penting bagi kita sebagai pengunjung untuk tetap menjaga kelestarian dan mematuhi peraturan yang berlaku, sehingga destinasi yang kita nikmati dapat tetap mempesona dan lestari.

 

BACA SELANJUTNYA

4 Tempat Wisata Alam di Bandung Udaranya Sejuk, Cocok untuk Healing Saat Liburan Tahun Baru