Jum'at, 03 Mei 2024
Dany Garjito | Amertiya Saraswati : Rabu, 20 Februari 2019 | 15:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Kabar mengenai klub malam Burning Sun yang diketahui terlibat kasus penggunaan obat-obatan terlarang dan pemerkosaan tengah ramai dibicarakan jagat maya.

Dihimpun dari laman Dailymail, klub malam yang terletak di Korea Selatan ini diketahui memiliki hubungan dengan salah satu anggota boyband BIGBANG yaitu Seungri.

Kasus ini sendiri terkuak saat salah satu pria yang mengklaim bahwa dirinya adalah mantan pengunjung VIP membeberkan jika klub Burning Sun kerap memberikan obat-obatan terlarang pada para perempuan dan membuat mereka tidak sadar.

Setelah dibuat tidak sadar, staf klub pun akan menghubungi konsumen VIP dan memberitahu bahwa ada perempuan yang sudah ''siap'' untuk mereka.

Ilustrasi Klub Malam (Pixabay/RondellMelling)

Sumber ini juga melaporkan bahwa staf klub pernah mengiriminya pesan yang menunjukkan video perempuan yang tidak sadarkan diri dan sedang diperkosa.

Pesan-pesan video dan gambar ini sendiri biasanya diterima pada pukul 10 malam saat klub sudah buka.

Sementara, obat yang digunakan sendiri diduga merupakan jenis gamma-hydroxyButrate atau GHB.

Akibat insiden ini, klub malam Burning Sun pun dilaporkan sudah ditutup sementara CEO-nya Lee Moon-ho menjalani investigasi.

Di sisi lain, Seungri BIGBANG sendiri tidak tercantum sebagai pemilik namun diketahui pernah berpartisipasi dalam manajemen klub.

Hal inilah yang membuat klub malam Burning Sun lebih dikenal dengan nama klub Seungri BIGBANG.

Meski begitu, seperti dihimpun Guideku.com dari berbagai sumber, belum ada kejelasan apakah Seungri terlibat dalam kasus ini atau tidak.

Pihak kepolisian Seoul sendiri menyatakan bahwa ada kemungkinan mereka juga akan melakukan investigasi pada Seungri.

BACA SELANJUTNYA

Super Cepat, Belanja Makanan Segar Daring di Korea Bikin Takjub