Kamis, 02 Mei 2024
Dany Garjito | Amertiya Saraswati : Kamis, 11 April 2019 | 13:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Semua orang pasti menginginkan momen pernikahan yang sempurna dan spesial. Tak cuma saat di pelaminan, undangan pernikahan pun sebisa mungkin harus dibuat berkesan.

Nggak heran, beberapa orang bahkan rela mengeluarkan banyak uang demi mencetak undangan pernikahan agar sesuai dengan keinginan.

Namun, belum lama ini, potret sebuah undangan pernikahan sederhana nan unik viral beredar di media sosial.

Lewat laman Facebook-nya, netizen bernama Denny Golden mengunggah undangan pernikahan dari kopi sachet ini.

''Kita nyetak undangan 2000, 5000, 10000, 15000, 25000, sebagus apapun itu, sekali baca dibuang,'' tulisnya.

Undangan Pernikahan dari Kopi Sachet (facebook.com/Donny Golden)

''Ini contoh pasangan di Banten sana, undangannya minimalis print sebesar kartu nama aja. Biar gak kayak bagi kartu nama undangannya distaples dengan sebungkus kopi.''

Ya, lain daripada yang lain, undangan ini rupanya hanya berupa kartu nama yang dibagikan bersama kopi sachet.

Selain minimalis, ide ini pun dianggap bermakna karena calon pengantin bisa 'bersedekah' kopi sekaligus mengabarkan kabar bahagia.

Tak hanya itu, ide ini juga cocok buat mereka yang tak ingin menghamburkan banyak uang demi undangan.

''Di Pemalang Jateng juga kayak gitu... undangan diletakin di bungkus kue, di kotak rokok, ama di minuman,'' tambah netizen lain.

''Lebih greget undangannya di sebungkus indomie goreng dijamin penerima undangan langsung masak.''

Kalau menurutmu, ide undangan pernikahan pakai kopi sachet ini gimana genks?

BACA SELANJUTNYA

Viral! Resep Es Teh Solo, Segar Banget! Buruan Coba