Senin, 29 April 2024
Angga Roni Priambodo | Aditya Prasanda : Sabtu, 05 Januari 2019 | 14:47 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Pesisir selatan Thailand dihantam hujan badai tropis Pabuk, Jumat (4/1) jelang pukul 13.00 waktu setempat.

Badai tropis yang menghantam Thailand Selatan ini diperkirakan sebagai badai terburuk dalam tiga dekade terakhir.

Akibatnya, sejumlah infrastruktur rusak dan pohon-pohon tumbang tak terhindarkan.

Angin kencang tersebut juga mengakibatkan gelombang laut tinggi di Teluk Thailand.

(Pixabay Free Photos)

Pabuk juga memaksa dua bandara terdekat dan layanan kapal feri ditutup sementara.

Badai tropis yang berpusat di Nakhon Si Thammarat ini juga melewati Koh Samui, sebuah pulau kecil di Thailand. Angin kencang yang diikuti hujan deras dan ombak besar menyebabkan listrik di pulau kecil ini mati.

Demi keamanan, otoritas setempat meminta para penduduk Koh Samui untuk tetap berada di dalam rumah hingga Sabtu pukul 16.00 waktu setempat.

Laporan AFP menyebut, diperkirakan ada sekitar 10 ribu wisatawan yang terjebak di pulau tersebut.

Hingga berita ini diturunkan, badai tropis Pabuk telah menelan satu orang korban jiwa, seorang nelayan yang kapalnya ditelan ombak dekat perbatasan Malaysia, Jumat (4/1).

BACA SELANJUTNYA

Heboh Denise Chariesta Berlibur di Thailand, Sosok Prianya Bikin Penasaran