Jum'at, 26 April 2024
Angga Roni Priambodo | Aditya Prasanda : Jum'at, 26 April 2019 | 07:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Hamparan samudera luas dijajakan sejauh mata memandang. Di atas perbukitan hijau, selaksa keindahan terpapar di Bukit Asah Karangasem.

Tatkala temaram, pendar matahari terbenam di ufuk barat memperlihatkan keajaibannya. Laut menjadi begitu menggeliat dan menawan.

Tak sulit kita jatuh hati seketika dengan keelokan lanskap destinasi wisata yang berdiri di Desa Bugbug, Karangasem, Bali ini.

(Instagram Wahyu Tiningsih)

Tak hanya itu, kita pun dapat mendirikan kemah di Bukit Asah Karangasem dengan tarif Rp 80 ribu per malam.

Sementara jika ingin sekadar menikmati panorama di Bukit Asah Karangasem, kita hanya perlu membayar tiket sebesar Rp 2 ribu per orang.

(Instagram Maimelalikepulaubali)

Menyambangi bukit cantik ini, kita harus bertolak sekitar 2 jam dari Denpasar, atau setara 3 jam perjalanan dari Singaraja.

BACA SELANJUTNYA

Kontroversi Replika Gate of Heaven Bali di Thailand Tuai Perdebatan