Selasa, 30 April 2024
Dany Garjito | Amertiya Saraswati : Kamis, 16 Januari 2020 | 10:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Tak cuma di film-film, keberadaan robot yang dapat membantu pekerjaan manusia juga banyak ditemukan di dunia nyata.

Bahkan, seiring dengan perkembangan teknologi, robot pun mampu melakukan pekerjaan seperti bersih-bersih hingga melayani tamu hotel.

Belum lama ini, aktor dan produser Dennis Adishwara pun mengunggah sebuah video yang menampilkan robot pembersih. Bukan di luar negeri, robot pembersih tersebut ternyata ada di Pondok Indah Mall.

"Cleaning service-nya Pondok Indah Mall sudah pakai robot," tulis Dennis Adishwara dalam cuitannya diikuti emotikon tepuk tangan.

Robot pembersih itu sendiri diketahui berasal dari ISS, perusahaan asal Denmark yang terkenal sebagai penyedia aneka macam jasa, termasuk kebersihan.

Robot Pembersih di PIM (twitter.com/OmDennis)

Melihat aksi robot ISS yang tengah membersihkan lantai di Mall Pondok Indah sementara petugas cleaning service mengawasi, banyak warganet pun meninggalkan komentar kagum sekaligus kocak.

"ISS memang bukan kaleng-kaleng," puji warganet.

"Plot twist.. di dalam mesinnya ada orang yang nunduk sambil jalan dan bersihin..."

"Terus itu petugas kebersihan yang di sampingnya ngapain? Sebagai senior dia lagi ngospekin itu robot ya?" tanya yang lain.

"Bentuknya kayak mesin fotokopi tapi jalan-jalan ya," imbuh warganet.

BACA SELANJUTNYA

Bikin Netizen Nangis Darah, Robot Gundam Ini Digoreng Crispy Bak Ayam KFC