Selasa, 30 April 2024
Hiromi Kyuna : Senin, 16 Agustus 2021 | 09:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Saat hendak kencan bersama pasangan, sejumlah orang memilih untuk mengunjungi tempat dengan pemandangan cantik. Menikmati senja bersama dan menyusuri tepi pantai merupakan momen romantis yang bisa dilakukan.

Siapa sangka, tak jauh dari Jakarta, ada tempat yang sangat pas untuk berkencan. Hal ini dibagikan melalui akun TikTok @cnlulaby.

Dalam video itu tampak sepasang muda mudi tengah menikmati sore yang cerah. Mereka mendatangi salah satu lokasi di Pantai Indah Kapuk 2, Tangerang.

Pengunggah video ini menjelaskan untuk sampai ke tempat itu tak terlalu sulit. Anda hanya tinggal lurus dari pantai pasir putih lama hingga bertemu jembatan ketiga.

Tempat ini disebut sangat sempurna untuk menikmati pemandangan matahari terbenam. Pantai pasir putih yang ada di lokasi ini juga tampak kosong sehingga suasana terasa tenang.

Pantai romantis (TikTok @cnlulaby)

Pohon-pohon palem yang berjajar menambah keindahan tempat ini. Air laut yang tenang pun tak kalah indah untuk disaksikan.

Nantinya akan ada pos dan pengunjung akan diminta untuk melakukan scan pada barcode yang tersedia. Saking sepinya, ia menuliskan bahwa dunia terasa milik berdua saat di sana.

Selain menikmati suasana dengan berjalan kaki, pengunjung juga bisa membawa masuk sepeda. Angin sepoi-sepoi yang berhembus akan membuat suasana kian romantis.

Video ini mendapat banyak perhatian dari warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.

"Aduuh mau ke sana sama pacar, tapi nggak punya pacar," komentar seorang warganet.

Warganet lain ikut berkomentar. "Sekarang aja sepi, abis viral gini yakin deh bakal rame haha," ujar warganet ini.

"Astaga tempatnya cakep banget kayak di drama Korea," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Sementara itu, hingga Minggu (15/8/2021), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.

Untuk melihat video selengkapnya, klik di sini!

BACA SELANJUTNYA

4 Rekomedasi Pantai Garut, Dari Populer Hingga Hidden Gem