Senin, 29 April 2024
Dany Garjito | Arendya Nariswari : Selasa, 21 Januari 2020 | 15:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Ingin makan tradisional dan modern plus tempat Instagramable? Nah, Kafe TUJUAN ini bisa travelers jadikan pilihan lho.

Setiap sudut dari Kafe TUJUAN ini begitu Instagramable dan dijamin membuat travelers betah nongkrong seharian di sini.

Makanan di Kafe TUJUAN ini juga beragam lho, mulai dari rendang hingga kuliner modern seperti chicken wings, mayonaise keju dan masih banyak lagi lainnya.

Beralamat di Jalan Tirtodipuran Nomor 17 C, berikut Guideku.com berikan panduan cara mudah menuju kafe TUJUAN.

1. Mobil pribadi

Jalanan di wilayah Prawirotaman memang terkenal tidak terlalu luas, namun jangan khawatir, tempat parkir milik kafe TUJUAN ini luas banget.

Dari Malioboro, travelers bisa mengarahkan kendaraan pribadi Anda menyusuri Jalan Sosrokusuman. Setelah bertemu persimpangan dekat Bank BNI, ambil jalan ke kiri menuju Jalan Suryatmajan melewati Taman Pintar.

Setelah lampu merah, travelers bisa berbelok ke kanan menyusuri Jalan Brigjend Katamso menuju Jalan Parangtritis.

Memasuki area Prawirotaman, sebelum pasar tradisional, travelers bisa berbelok ke kanan memasuki Jalan Tirtodipuran.

Nantinya, kafe TUJUAN ini berada tepat di kanan jalan.

2. Taksi atau ojek online

Ilustrasi penumpang taksi online. (Unsplash/Feliphe Schiarolli)

Travelers tak ingin repot-repot membawa kendaraan? Kalian bisa memilih untuk pergi ke kafe TUJUAN ini dengan memesan taksi atau ojek online lho.

Jika travelers memesan dari area Malioboro tentunya tarif ojek online maupun taksi tentu tidaklah mahal karena jaraknya cukup dekat.

3. Becak

Becak di Jalan Malioboro. (Guideku/Arendya)

Lokasi kafe TUJUAN ini tak jauh dari pusat Kota Yogyakarta. Dari Malioboro, travelers bisa minta diantarkan pak becak untuk menuju ke kafe TUJUAN sambil menikmati indahnya suasana Kota Yogyakarta.

Nah, itu dia tadi panduan mudah untuk menuju kafe TUJUAN, selamat mencoba travelers!

BACA SELANJUTNYA

Menelusuri Fakta dan Legenda Taman Sari, Destinasi Wisata Liburan Akhir Tahun di Yogyakarta