Sabtu, 27 April 2024
Silfa Humairah | Arendya Nariswari : Kamis, 09 April 2020 | 15:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Dalgona coffee, alias kopi dalgona kini tengah digandrungi oleh masyarakat luas. Selain rasanya yang nikmat menyegarkan, kopi dalgona ini dibuat dengan cara cukup unik.

Minuman yang sedang hits di kalangan penikmat kuliner ini sebenarnya awal mulanya berasal dari Korea Selatan.

Untuk membuat adonannya menjadi berbusa dan kental, orang-orang harus mencampurkan bubuk kopi dengan gula serta air hangat terlebih dahulu.

Jika tidak memiliki sebuah mixer, seseorang harus mengaduk adonan dalgona dengan tangan dalam waktu cukup lama.

Tak jarang, bahkan banyak orang menyerah ketika sedang mengaduk adonan dalgona.

Namun belum lama ini, publik digegerkan dengan foto seorang food vlogger Yuka Kinoshita yang membuat dalgona segede gaban.

Ya, ukuran kopi dalgona buatan Yuka Kinoshita ini diletakkan dalam cangkir cukup besar.

Wanita Ini Bikin Dalgona Segede Gaban, Netizen: Ngocoknya Pake Molen Semen? (Twitter/@gravebby)

"Buset Yuka bikin dalgona," tulis akun @gravebby dikutip Guideku.com, Kamis (9/4/2020) yang mengunggah foto Yuka Kinoshita sedang menuangkan dalgona ke dalam gelas.

Sontak tidak sedikit netizen yang beranggapan bahwa adonan dalgona milik Yuka Kinoshita tersebut diaduk menggunakan molen semen.

"Yuka bikin dalgona pakai molen semen apa ya," tulis salah seorang netizen.

"Gue bingung, dia dapet perkakas makan segede itu di mana?" timpal netizen lainnya.

"Wkwkwkw untuk sekelurahan," imbuh netizen lainnya.

Duh, adakah travelers yang tertantang untuk membuat dalgona segede gaban ala food vlogger asal Jepang bernama Yuka Kinoshita ini?

BACA SELANJUTNYA

Gohyong: Kuliner Tionghoa-Betawi yang Sedang Viral di Jakarta, Ini Resepnya!