Senin, 29 April 2024
Galih Priatmojo | Amertiya Saraswati : Selasa, 23 Oktober 2018 | 09:15 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Menjadi seorang travel blogger adalah profesi impian bagi kamu yang suka traveling.

Tak hanya sekadar berwisata, kamu pun bisa membagikan kisah travelingmu melalui media sosial. Lantas, setelah namamu dikenal banyak orang, bukan tak mungkin jika kamu mendapat tawaran untuk traveling secara gratis.

Namun, yakin kamu cuma ingin menjadi seorang travel blogger semata?

Jalan-jalan dan menjepret aneka foto memang mengasyikkan. Tapi, lelaki yang satu ini rupanya ingin melakukan lebih dari sekadar membagi pengalaman travelingnya semata.

Jackson Groves, Travel Blogger Inspiratif (instagram.com/jackson.groves)

Travel blogger inspiratif yang dimaksud ini bernama Jackson Groves dan berasal dari Australia. Tak hanya travel blogger, Jackson juga merupakan seorang fotografer yang hobi wisata keliling dunia.

Selama berwisata inilah, Jackson kerap mendapati tempat-tempat wisata yang dipenuhi dengan sampah. Meski awalnya tak melakukan apa-apa, namun keberadaan sampah-sampah tersebut sukses mengusik pikiran Jackson.

Pada akhirnya, Jackson pun bertekad untuk tak lagi berdiam diri. Menurutnya, walau dia tak pernah membuang sampah sembarangan, dia juga punya tanggung jawab untuk menjaga lingkungan.

Jackson Groves, Travel Blogger Inspiratif (instagram.com/adventurebagcrew)

Dimulai di Santa Fe, Panama, Jackson pun membangun sebuah proyek bernama Adventure Bag di mana dia akan mengumpulkan sampah di setiap destinasi wisata yang dikunjunginya.

Tak hanya itu, Jackson pun terus mengkampanyekan gerakan ini dan menggunakan pengaruhnya sebagai travel blogger untuk mengajak orang lain berbuat serupa.

Sejak saat itu, Jackson sudah mengunjungi Panama dan India untuk mengumpulkan berkarung-karung sampah di beberapa destinasi wisata yang ada.

Sedangkan untuk saat ini, Jackson rupanya tengah berada di Indonesia, lho!

Jackson Groves, Travel Blogger Inspiratif (instagram.com/adventurebagcrew)

Dilansir dari akun instagramnya @jackson.groves dan @adventurebagcrew, dapat dilihat bahwa lelaki satu ini sudah mengunjungi Coban Talun dan Air Terjun Kabut Pelangi dalam rangka mengumpulkan sampah di sana.

Bagi Jackson, kegiatan sederhana yang dilakukannya ini adalah cara bagi Jackson untuk mengucapkan terima kasih kepada alam.

Tak lupa, Jackson pun mengajak pengikutnya di seluruh dunia untuk membagikan foto mereka saat sedang mengumpulkan sampah di tempat wisata. Keren banget, kan?

Nah, kamu sendiri gimana travelers? Tertarik untuk menjadi travel blogger inspiratif seperti Jackson Groves ini?

BACA SELANJUTNYA

Film Malam Para Jahanam, Film Horor Belatar Sejarah Indonesia Tayang Desember Ini