Minggu, 28 April 2024
Dany Garjito | Amertiya Saraswati : Kamis, 22 November 2018 | 18:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Belakangan, beredar sebuah video viral yang menunjukkan seorang petugas kapal KM. Nggapulu tujuan Banda tengah membuang sampah ke laut.

Video petugas kapal buang sampah ke laut ini sukses memancing kritikan warganet. Terlebih, diketahui bahwa petugas kapal yang dimaksud merupakan petugas dari PT Pelni.

Tak hanya itu, banyak warganet yang berkomentar bahwa hal semacam ini bukan pertama kalinya terjadi.

Dalam video yang diunggah oleh akun twitter @wawan_mangile tersebut, terlihat petugas kapal yang tengah menjatuhkan kantong-kantong plastik hitam ke laut.

Total, terdapat tiga kantong sampah yang dibuang sembari kapal tersebut berlayar di perairan Banda.

Ironisnya, selagi si petugas membuang sampah di laut, terdengar pengumuman dari petugas kapal lainnya yang tengah mengimbau penumpang untuk ''membuang sampah ke tempat yang telah disediakan seperti tong sampah''.

Petugas Kapal Buang Sampah ke Laut (twitter.com/pelni162)

Video viral ini pun kemudian disampaikan ke akun twitter PT Pelni di @pelni162. Banyak yang meminta tanggapan atas insiden petugas buang sampah ke laut tersebut.

Menanggapi hal tersebut, PT Pelni pun berkata, ''Perihal permasalahan tsb sedang dalam proses investigasi dan PT Pelni tidak pernah memperbolehkan sampah dibuang ke laut dan sudah ada SOP untuk pengelolaan sampah di atas kapal. Mohon maaf atas ketidaknyamanannya.''

Meski begitu, hingga berita ini diturunkan, masih belum ada kabar lebih lanjut mengenai hasil proses investigasi PT Pelni terhadap oknum yang telah membuang sampah sembarangan di laut.

BACA SELANJUTNYA

Ide Sandiaga Uno Soal Gunung Bawah Laut Jogo Jagad Usai Resmi Dinamai