Minggu, 05 Mei 2024
Angga Roni Priambodo | Arendya Nariswari : Sabtu, 01 Desember 2018 | 19:45 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Pusat belanja dengan konsep sogo jongkok tampaknya sudah sering kita temui di Indonesia.

Ya, pasar dengan konsep sogo jongkok ini memang mengharuskan pembelinya untuk membungkuk hingga melipat kakinya untuk membeli suatu barang.

Bukan cuma Indonesia, ternyata Bulgaria juga punya konsep sogo jongkok yang sama lho, travelers.

Kalau Indonesia bermodal buka lapak tenda kecil, Bulgaria menjual daganganya di dalam sebuah bangunan.

Namanya tradisi belanja jongkok di Bulgaria ini lebih dikenal dengan nama 'klek shop'.

Klek Shop, tradisi belanja jongkok di Bulgaria. (Instagram/@calcillas)

Nah, pertokoan unik ini dapat dengan mudah kamu temui di wilayah Sofia yang merupakan ibukota dari Bulgaria.

Tak hanya makanan, bahkan klek shop ini sampai ada juga yang menjual pakaian lho.

Klek shop sendiri diambil dari bahasa Bulgaria.

Dalam bahasa Bulgaria, klek sendiri artinya berlutut atau jongkok.

Klek Shop di malam hari. (Instagram/@historyfangirl)

Saking uniknya, setiap turis yang datang ke Bulgaria pasti menyempatkan untuk berfoto atau belanja di klek shop ini.

Bukan hal baru, ternyata klek shop ini sudah mulai menjamur pada 1989.

Penduduk yang memiliki apartemen dengan ruang bawah tanah, akhirnya membuka klek shop.

Klek Shop, tradisi belanja jongkok di Bulgaria. (Instagram/@heinzines)

Penjual ini melayani pembeli lewat jendela ruang bawah tanah milik mereka.

Wah, unik banget ya tradisi belanja jongkok di Bulgaria ini.

Kalau kamu sedang mengunjungi destinasi wisata di Bulgaria, jangan lupa untuk mampir belanja ke klek shop ini ya.

BACA SELANJUTNYA

Resep Dadar Gulung Pandan, Auto Menang MasterChef Seperti Belinda