Minggu, 28 April 2024
Dany Garjito | Arendya Nariswari : Rabu, 17 Oktober 2018 | 09:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Setiap daerah di Indonesia pasti memiliki sebuah pasar tradisional.

Meskipun telah banyak toko modern manjual berbagai bahan makanan dan kebutuhan sehari-hari, tampaknya masih banyak orang yang memilih pasar tradisional.

Tak hanya kebutuhan dan bahan makanan, jajan pasar tradisional juga bisa kamu temui di sini.

Cenderung memiliki harga lebih murah dari toko modern, tak heran banyak wisatawan juga membeli oleh-oleh di pasar tradisional.

Berbicara tentang pasar tradisional, kali ini Guideku.com punya cerita menarik nih.

Belum lama ini netizen dihebohkan dengan video kucing berdagang ikan yang beredar lewat akun twitter milik @bukanpns.

Bukan tanpa alasan, dalam cuplikan video berdurasi 11 detik tersebut terlihat seekor kucing sedang berada sangat dekat dengan ikan mentah.

Kucing berdagang ikan. (Twitter/@bukanpns)

Lazimnya, ikan akan mencuri ikan tersebut untuk dijadikannya makanan. Tapi tidak dengan kucing berdagang ikan yang satu ini.

Bukannya dicuri, kucing ini hanya berdiam diri di atas tempat duduk sambil bersuara seakan menawarkan dagangan miliknya.

Ada juga foto dari akun Twitter @Rizal__1993 yang memperlihatkan ekspresi jelas kucing berdagang ikan itu. 

Kucing berdagang ikan. (Twitter/@Rizal__1993)

Unik dan tak biasa, peristiwa kucing berdagang ikan ini mendadak viral.

Tak sedikit netizen yang memberikan komentar pada postingan akun Twitter @bukanpns tersebut.

''Berdagang untuk menjadi tulang punggung keluarga ya, cing?'' tulis pemilik akun @apayauname.

''Ya Allah, padahal ikan kan makanannya tapi dia malah nunggu buat dijual,'' imbuh akun @arfcii_.

''Calon pengusaha sukses,'' tutup akun @tantowie06.

Duh, ada-ada saja ya ulah kucing berdagang ikan ini.

Jangan lupa beli dagangan ikannya ya travelers kalau berjumpa dengan kucing yang satu ini di pasar tradisional.

BACA SELANJUTNYA

Sinopsis Film 'Sehidup Semati' Dibintangi Laura Basuki, Ario Bayu Jadi Cowok Red Flag Lagi?