Jum'at, 26 April 2024
Arendya Nariswari : Sabtu, 04 Desember 2021 | 08:01 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Guideku.com - Angkringan biasanya dikenal dengan berbagai makanan dan minumannya yang dibanderol dengan harga murah. Saking murah meriah, angkringan biasanya selalu dikerumuni pembeli. Namun berbeda dengan apa yang terjadi pada warganet berikut ini. 

Ya, belum lama ini salah seorang pria menceritakan pengalamannya ketika makan di salah satu angkringan. Namun, pria  tersebut ternyata dibuat terkejut dengan patokan harga menu angkringan yang disambanginya itu. 

Curhatan harga menu angkringan mahal ini menjadi viral usai diunggah oleh akun TikTok @makanmamang. Pada cuplikan video yang diunggah, pria ini sempat memperlihatkan makanan yang ia beli. 

Tak hanya pria tersebut, warganet juga mengaku kaget ketika mendengar tagihan makan di angkringan tersebut. 

Warganet ini curhat harga makanan yang ia beli di angkringan sangat mahal. [TikTok]

"Hai gaes, sekarang gue lagi ada di salah satu angkringan. Coba yuk coba ini mahal atau nggak," buka pria tersebut. 

"Dari tempatnya sih rame bener nih gaes, nah ini banyak pilihan jeroannya nih. Kalau aku nggak suka jeroan, kalau kalian suka nggak gaes," sambungnya. 

Dihimpun dari laman Suara Surakarta, Sabtu (4/12/2021), setelah memesan makanan dan jajanan. Pria ini tiba-tiba syok karena melihat struk harga yang ia pesan mencapai Rp106.000. Padahal pria ini hanya memesan aneka sosis bakar, beberapa sate tusuk, dua nasi kucing dan dua minuman dingin. 

"Nah ini udah jadi gaes, gua beli ini sama ini dua harganya totalnya seratis enam ribu sama minuman dua. Bayangin cuman pesan ini doang habis seratus enam ribu,"

"Di sini (nota) tidak ada rincian berapa-berapa harganya. Tapi gue tahu ini paling mahal (sambil nunjuk sosis) Rp25.000 dan nasi Rp5.000,” jelasnya. 

Melihat harga yang cukup mahal tersebut, pria ini mengaku terkejut. Karena biasanya harga jajanan dan makanan di angkringan terbilang murah meriah. 

"Kalau menurut gue sih ini mahal, mahal banget. Mungkin bukan harganya yang mahal, tapi sayanya yang miskin. Atau target marketnya bukan saya gitu ya," pungkasnya. 

Sayangnya, pria ini sama sekali tidak memberitahu soal dimana lokasi angkringan yang menjajakan jajanan dengan mematok harga yang cukup mahal. 

Sontak saja unggahan video tersebut langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari mereka yang memberikan tanggapan beragam. 

"Buset ini kemahalan sih, gue pernah angkringan 7 tusuk sama nasi 25rb dsh mahal," ujar salah seorang warganet.

"Angkringan dikota kecil mah jualan buat nyambung hidup kalau di kota besar angkringan jualnya kayak kepengen kaya mendadak,'' celetuk warganet lain. 

"Emang mahal...di Jogja juga..hilang konsep makanan pinggir jalan buat orang kecil," tambah warganet lainnya. 

"Merusak citra angkringan," sahut warganet lain. 

"Makanan paling murah dan enak adalah rumah makan Padang kalo nggak wartek," timpal warganet lainnya. Wah, bagaimana menurut kalian? Apakah kalian juga pernah mengalami kejadian seperti cowok makan di angkringan habis Rp 106 ribu ini?

(Suara Surakarta/Fitroh Nurikhsan/Budi Arista Rohmadoni)

BACA SELANJUTNYA

Apakah Penumpang Boleh Tidur di Lantai Pesawat Selama Penerbangan Seperti yang Viral di Medsos?